*/?>

10 Universitas Dunia Mitra Beasiswa LPDP, Ada Harvard dan MIT!

Pendidikan
Reporter : Bernetta, 17 Jan 2023
Sumber gambar : Harvard University
Sumber gambar : Harvard University

Beasiswa dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) akan mulai dibuka pada awal Februari. Itu artinya, bagi kamu mahasiswa yang ingin mendapatkan bantuan biaya dari pemerintah Indonesia, harus segera menyiapkan diri dan mental. Kamu juga harus mulai mencari universitas tujuan yang paling cocok untukmu melanjutkan studi, entah di universitas dalam negeri atau pun luar negeri.

Kalau ingin masuk universitas luar negeri dengan Beasiswa LPDP, persyaratannya agak sedikit lebih rumit karena kamu harus punya Letter of Acceptance (LoA) terlebih dahulu. Namun jangan khawatir, asalkan prestasi akademikmu sangat baik, sangat mungkin untuk kamu diterima di universitas luar negeri yang bermitra dengan LPDP.

(Baca juga: Buruan Cek Syarat Daftar Beasiswa LPDP Reguler 2023!

(Baca juga: Kuliah Gratis di Turki Dengan Beasiswa Pemerintah Turki, Yuk Daftar!)

Universitas luar negeri bergengsi mana saja yang bermitra dengan Beasiswa LPDP 2023? Kamu bisa cek 10 nama universitas di bawah ini, mulai dari Harvard University sampai MIT!

10 Universitas Internasional Bergengsi Yang Bermitra Dengan LPDP

  1. Harvard University
  2. University of Cambridge
  3. Stanford University
  4. University of Oxford
  5. Massachusetts Institute of Technology
  6. Imperial College London
  7. University College London
  8. University of Chicago
  9. California Institute of Technology
  10. ETH Zurich

Sudah tahu mau daftar di universitas bergengsi yang mana dengan Beasiswa LPDP-mu?