*/?>

40 Jurusan IPB dan Daya Tampungnya di SNBP, SNBT dan Jalur Mandiri 2023

Pendidikan
Reporter : Bernetta, 10 Mar 2023
Sumber gambar : IPB
Sumber gambar : IPB

Jika ingin berkuliah di daerah Bogor, tentu pikiran langsung tertuju ke Institut Pertanian Bogor (IPB). Meskipun punya embel-embel pertanian, IPB tentu saja punya banyak jurusan lain yang sama sekali tidak bersangkutan dengan pertanian, seperti jurusan biologi, kedokteran, aktuaria, ilmu komputer, dan manajemen.

Nah, jurusan-jurusan yang ditawarkan di IPB sudah berakreditasi A; fasilitas pembelajaran di IPB juga bisa diacungi jempol. Maka, IPB patut jadi universitas yang masuk bahan pertimbanganmu ketika akan memilih universitas di tahun ajaran baru mendatang. Lalu, untuk mempermudahmu menentukan apakah IPB adalah pilihan universitas yang tepat, berikut daya tampung 40 jurusan IPB di Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dan Jalur Mandiri IPB 2023 yang dilansir dari laman resmi IPB!

40 Jurusan IPB dan Daya Tampungnya di SNBP, SNBT dan Jalur Mandiri 2023

Jurusan

Daya Tampung SNBP

Daya Tampung SNBT

Daya Tampung Jalur Mandiri

MANAJEMEN SUMBERDAYA LAHAN 30 30 25
AGRONOMI DAN HORTIKULTURA 69 69 57
PROTEKSI TANAMAN 34 34 27
ARSITEKTUR LANSKAP 32 32 26
KEDOKTERAN HEWAN**) 70 70 60
TEKNOLOGI & MANAJEMEN PERIKANAN BUDIDAYA 42 42 36
MANAJEMEN SUMBERDAYA PERAIRAN 34 34 27
TEKNOLOGI HASIL PERAIRAN 34 34 27

TEKNOLOGI & MANAJEMEN PERIKANAN TANGKAP

34 34 27
ILMU DAN TEKNOLOGI KELAUTAN 42 42 36
TEKNOLOGI PRODUKSI TERNAK 35 35 30
NUTRISI DAN TEKNOLOGI PAKAN 53 53 44
TEKNOLOGI HASIL TERNAK 32 32 26
MANAJEMEN HUTAN 46 46 38
TEKNOLOGI HASIL HUTAN 32 32 26
KONSERVASI SUMBERDAYA HUTAN & EKOWISATA 46 46 38
SILVIKULTUR 35 35 30
TEKNIK PERTANIAN DAN BIOSISTEM 42 42 36
TEKNOLOGI PANGAN**) 46 46 38
TEKNIK INDUSTRI PERTANIAN**) 44 44 37
TEKNIK SIPIL DAN LINGKUNGAN 32 32 26
STATISTIKA DAN SAINS DATA*) 35 35 30
METEOROLOGI TERAPAN 35 35 30
BIOLOGI 39 39 32
KIMIA 42 42 36
MATEMATIKA 32 32 26
ILMU KOMPUTER 53 53 44
FISIKA 42 42 36
BIOKIMIA 35 35 30
AKTUARIA 25 25 20
EKONOMI PEMBANGUNAN 35 35 30
MANAJEMEN 53 53 44
AGRIBISNIS 53 53 44
EKONOMI SUMBERDAYA DAN LINGKUNGAN 35 35 30
ILMU EKONOMI SYARIAH 35 35 30
ILMU GIZI 35 35 30
ILMU KELUARGA DAN KONSUMEN 39 39 32

KOMUNIKASI DAN PENGEMBANGAN MASYARAKAT

53 53 44
BISNIS**) 70 70 60
KEDOKTERAN 70 70 60