*/?>

10 Universitas Jurusan Peternakan Terpopuler 2022

Pendidikan
Reporter : Bernetta, 22 Apr 2022
Sumber gambar : college atlas
Sumber gambar : college atlas

Jurusan peternakan akan mempersiapkan individu untuk memilih, membiakkan, merawat, memproses, dan memasarkan berbagai macam ternak. Mencakup beberapa materi studi seperti ilmu hewan dasar, nutrisi hewan, dan kesehatan hewan yang diterapkan pada berbagai spesies; desain dan pengoperasian fasilitas perumahan, pakan, dan pemrosesan; dan isu-isu terkait keselamatan, peraturan yang berlaku, logistik, dan supply.

Mata kuliah wajib dan pilihan yang akan kamu ambil untuk jurusan Peternakan sangat bervariasi antar institusi. Kelas yang tercantum di sini yang menggambarkan luasnya topik yang mungkin kamu selami jika kamu mengambil jurusan di bidang ini: Biologi, Kimia, Ekologi, Matematika dan Fisika. Sudah siap ambil jurusan ini? Yuk cek universitas tanah air yang menyediakan jurusan peternakan paling populer tahun ini!

10 Universitas Jurusan Peternakan Terpopuler 2022

Universitas Peminat Daya Tampung Tahun Ini
Universitas Brawijaya 1734 296
Universitas Padjadjaran 1654 160
Universitas Jenderal Soedirman 1249 110
Universitas Andalas 1018 170
Universitas Diponegoro 954 120
Universitas Gadjah Mada 864 105
Universitas Hasanuddin 805 192
Universitas Sebelas Maret 767 60
Universitas Sumatera Utara 685 60
Universitas Tidar 646 60