*/?>

Kemendikbudristek Pilih Universitas Terbaik Pada Bidang Riset Teknologi dan Pengabdian Masyarakat, Sumber Daya, Kerjasama, dan PDDikti!

Pendidikan
Reporter : Bernetta, 29 Dec 2022
Sumber gambar : media indonesia
Sumber gambar : media indonesia

Selain memberikan penghargaan pada universitas yang mendorong program pemerintah, universitas dengan sistem kemahasiswaan, kelembagaan dan kehumasan terbaik, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) juga punya bidang-bidang lain yang masuk dalam penghargaan Anugerah Diktiristek 2022, yaitu di bidang riset teknologi dan pengabdian masyarakat, sumber daya, Kerjasama, dan PDDikti. 

Menariknya, tak hanya universitas negeri (PTN) yang masuk pada sub-kategori di 4 bidang yang diberi gelar sebagai universitas terbaik oleh Kemendikbudristek. Ada pula universitas swasta (PTN) yang masuk dalam daftarnya. Apa saja? kita lihat bersama di bawah ini!

Universitas Terbaik Pada Bidang Riset Teknologi dan Pengabdian Masyarakat, Sumber Daya, Kerjasama, dan PDDikti

Anugerah Riset Teknologi dan Pengabdian Masyarakat

  • Kategori PTN-BH
    • Institusi dengan jumlah publikasi ilmiah terbanyak periode tahun 2020-2022: Universitas Airlangga
    • Institusi dengan jumlah perolehan paten dan paten sederhana terbanyak periode tahun 2020-2022: Universitas Andalas
    • Institusi dengan jumlah proposal penelitian terbanyak yang mendapatkan bantuan pendanaan DRTPM Periode tahun 2020-2022: Universitas Gadjah Mada
  • Kategori PTS
    • Institusi dengan jumlah proposal pengabdian kepada masyarakat terbanyak yang mendapatkan bantuan pendanaan DRTPM Periode tahun 2020-2022: Universitas Bosowa

Anugerah Sumber Daya

  • Rektor PTN-BH: Arif Satria - IPB
  • Rektor PTN-BLU: Anis Saggaf - Universitas Sriwijaya
  • Rektor PTN Satker: Agung Dhamar Syakti - Universitas Maritim Raja Ali Haji

Anugerah Kerja Sama Gold Winner

  • PTN-BH Kerja Sama Internasional Terbaik: UGM dan Institut Pertanian Bogor
  • PTN-BLU Kerja Sama Internasional Terbaik: Universitas Negeri Surabaya dan Universitas Negeri Yogyakarta
  • PTN Satker Kerja Sama Internasional Terbaik: Universitas Maritim Raja Ali Haji
  • PTS Kerja Sama Internasional Terbaik: Universitas Bina Nusantara dan Institut Teknologi Nasional Bandung

Anugerah PDDikti Gold Winner

  • Satuan Kerja dengan Pelaporan PDDikti Terbaik untuk PTN-BH: Universitas Pendidikan Indonesia
  • Satuan Kerja dengan Pelaporan PDDikti Terbaik untuk PTN-BLU: Universitas Negeri Medan
  • Satuan Kerja dengan Pelaporan PDDikti Terbaik untuk PTN Satker: Universitas Teuku Umar