*/?>

Catat 4 Hal Ini Untuk Melatih Disiplin Diri

Pendidikan
Reporter : Bernetta, 10 Jan 2023
Sumber gambar : wall street journal
Sumber gambar : wall street journal

Ketika kamu menahan diri makan makanan manis berlebihan saat diet, kamu sedang disiplin. Ketika kamu tak tergoda permainan seru di komputer dan fokus bekerja, kamu sedang disiplin. Entah disiplin keuangan, menjaga pola hidup sehat, bekerja dengan fokus, atau tindakan lainnya yang menjauhkan diri dari distraksi yang tak menguntungkan, disiplin diri ini penting untuk dimiliki dan dilatih sedini mungkin agar tujuan hidup lebih cepat tercapai.

Jika bertanya bagaimana caranya melatih disiplin diri ini, Yuk cek 4 hal yang mesti kamu lakukan agar diri lebih disiplin!

4 Hal Untuk Melatih Disiplin Diri

Cari Tahu Tujuan Hidup

Cari tahu alasan "mengapa saya hidup"mu sendiri. Viktor Frankl, seorang penyintas Holocaust dan psikiater, pernah berkata, "Mereka yang memiliki alasan mengapa mereka harus untuk hidup, dapat bertahan dengan hampir semua rintangan dan situasi. Ketika kamu menemukan alasan mengapa kamu ingin melakukan sesuatu , kamu dapat mengingatkan diri sendiri tentang alasan-alasan ini ketika keadaan menjadi sulit. Metode ini akan membantumu mempertahankan disiplin diri bahkan di bawah tekanan lalu tetap fokus pada tujuan akhir sampai berhasil.

Ambil Keputusan Terbaik Setiap Hari

Setiap hari kamu membuat keputusan tentang bagaimana kamu hidup: apa yang akan dimakan, kapan harus tidur, atau apakah kamu harus bekerja. Keputusan yang baik akan membantumu menghindari godaan. Misalnya, tidak dianjurkan berbelanja bahan makanan dengan perut kosong. Mengapa? Karena kita lebih cenderung membeli makanan yang kurang bergizi, camilan, atau makanan berkalori tinggi lainnya. Nah, kamu dapat mempraktikkan disiplin diri dengan tidak membeli junk food saat kamu lapar. Tujuannya adalah untuk menyadari apa yang baik untuk dirimu dan menerapkan strategi tersebut secara teratur untuk menciptakan perubahan positif dalam hidup.

Buat Rencana Dan Tujuan Yang Ingin Dicapai

Jika kamu tidak tahu ke mana kamu akan melangkah, mungkin akan lebih mudah untuk teralihkan dan lupa harus melakukan apa. Pada akhirnya, jika kamu ta punya tujuan yang jelas sebagai motivasi bertindak, tujuan hidupmu tak akan tercapai. Kamu disarankan untuk membuat garis besar langkah-langkah tindakan yang jelas yang kamu rencanakan untuk dilakukan setiap hari atau setiap minggu sampai kamu mencapai tujuanmu. Apakah kamu ingin meningkatkan kebiasaan baik dan mengurangi kebiasaan buruk atau mempelajari keterampilan baru, membuat rencana yang jelas akan membantumu mencapai kesuksesan lebih pasti.

Jangan Terdistraksi Hal Yang Menggagalkan Tujuan

Bagian terpenting adalah tetap menaruh fokus pada tujuan akhir yang kamu punyai. Dengan begini, usahamu agar disiplin dalam kehidupan agar lebih sukses dan lebih cepat tercapai. Seperti kalimat yang berbunyi "kamu menuai apa yang kamu tanam", maka apa yang kamu lakukan hari ini akan berdampak pada dirimu yang esok. Sedikit demi sedikit akan ada poin diri yang terpenuhi dan kamu akan jadi lebih baik dari sebelumnya. Perlu diingat bahwa konsistensi juga salah satu hal yang penting. Jangan sampai fokus hari ini dan terdistraksi keesokan harinya kalau kamu tak ingin terjebak dan menjadi semakin malas nantinya.