*/?>

10 Universitas Terbaik di Jawa 2023, UI Peringkat Satu

Pendidikan
Reporter : Bernetta, 31 Jan 2023
Sumber gambar : freepik
Sumber gambar : freepik

Webometric meliris nama-nama universitas di Indonesia yang dianggap paling berkualitas untuk tahun ajaran baru. Pemeringkatan yang dikeluarkan didasarkan pada beberapa ketgori seperti:

  • komitmen mengajar,
  • hasil penelitian,
  • International prestige
  • hubungan dengan komunitas termasuk sektor industri dan ekonomi dari universitas.

Dari empat kategori yang diperhitungkan, muncul 10 nama universitas di Indonesia, entah universitas negeri maupun universitas swasta terbaik - khususnya pada daerah Jawa untuk tahun 2023. Pemeringkatan dimenangkan oleh Universitas Indonesia pada peringkat satu, dan ditutup oleh Institut Pertanian Bogor di peringkat sepuluh.

Apa saja universitas-universitas lainnya yang masuk sebagai sepuluh besar universitas berkualitas di Jawa, Indonesia? Yuk simak di sini!

10 Universitas Terbaik di Jawa 2023

  1. Universitas Indonesia, peringkat dunia 577
  2. Universitas Gadjah Mada, peringkat dunia 678
  3. Universitas Brawijaya, peringkat dunia 844
  4. Universitas Airlangga, peringkat dunia 978
  5. Universitas Sebelas Maret, peringkat dunia 1.038
  6. Institut Teknologi Sepuluh Nopember, peringkat dunia 1.144
  7. Universitas Telkom, peringkat dunia 1.347
  8. Institut Teknologi Bandung, peringkat dunia 1.524
  9. Universitas Bina Nusantara, peringkat dunia 1.572
  10. Institut Pertanian Bogor, peringkat dunia 1.694

Adakah universitas impianmu didaftarnya?