*/?>

Angkatan 2023 UGM Akan Dapat Bantuan Beasiswa, Cek Di Sini!

Pendidikan
Reporter : Bernetta, 21 Feb 2024
Sumber gambar: UGM
Sumber gambar: UGM

Hai kamu mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) angkatan 2023, catat ini baik-baik: mulai tanggal 13 - 22 Maret 2024, UGM akan membuka jalur beasiswa untuk mahasiswa S1-nya! Beasiswa ini akan memberikan berapa keuntungan seperti: 

  • Bantuan pendidikan senilai Uang Kuliah Tunggal (UKT) atau maksimal Rp 4 juta per semester (per mahasiswa)
  • Periode beasiswa ini berlaku selama dua semester (Genap 2023/2024 dan Gasal 2024/2025)

Menarik, bukan? Kamu hanya perlu mendaftarkan diri via simaster.ac.id, lalu menyiapkan persyaratan pendaftaran yang bisa kamu contek dulu sini! Kalau sudah yakin akan mendaftar beasiswa ini, langsung saja melipir ke simaster, ya! Semakin cepat semakin baik!

Syarat Penerima Beasiswa UGM

  1. Mahasiswa UGM aktif program S1 atau D4 angkatan 2023
  2. IPK minimal 3,00
  3. Mahasiswa dengan kondisi ekonomi kurang mampu
  4. Tidak sedang menerima beasiswa lain

Dokumen Syarat Penerima Beasiswa UGM

  1. Transkrip nilai Semester Gasal 2023/2024
  2. Mengisi formulir pengajuan beasiswa
  3. Surat rekomendasi dari fakultas
  4. Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM)/Kartu Program Keluarga Harapan (PKH) /Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)/surat keterangan lain/bukti penghasilan orang tua bersih maksimal Rp 5 juta per bulan