*/?>

Persyaratan Ikut SNMPTN 2021

Pendidikan
Reporter : Bernetta, 16 Dec 2020
Sumber gambar : krjogja
Sumber gambar : krjogja

Bagi kalian yang hendak masuk ke perguruan tinggi negeri melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) tahun depan, berikut informasi penting SNMPTN yang perlu kamu ketahui sebelum pada tanggal 04 Januari 2021 – 01 Februari 2021 melakukan pendaftarannya! Yuk cek syarat mengikuti SNMPTN 2021! (Jika kamu ingin mengecek jadwal SNMPTN, bisa mampir ke Jadwal & Tahapan Mendaftar SNMPTN 2021)

Syarat Sekolah yang bisa mengikuti selesksi SNMPTN 2021

  • SMA/MA/SMK yang mempunyai Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN).
  • Ketentuan akreditasi, yaitu akreditasi A: 40 % terbaik di sekolahnya; akreditasi B: 25 % terbaik di sekolahnya; dan akreditasi C & lainnya: 5% terbaik di sekolahnya.
  • Mengisi PDSS.
  • Data siswa yang diisikan hanya yang eligibel sesuai dengan ketentuan.

Syarat peserta yang bisa mengikuti seleksi SNMPTN 2021

  1. Siswa SMA/MA/SMK kelas terakhir (kelas 12) pada tahun 2021 yang memiliki prestasi unggul.
  2. Memiliki prestasi akademik dan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
  3. Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan terdaftar di PDSS.
  4. Memiliki nilai rapor semester 1 sampai dengan 5 yang telah diisikan di PDSS oleh pihak sekolah. P
  5. eserta yang memilih program studi bidang seni dan olahraga wajib mengunggah portofolio.
  6. Setiap siswa dapat memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN.
  7. Jika memilih dua program studi, salah satu harus berada di PTN pada provinsi yang sama dengan SMA/MA/SMK asalnya.
  8. Jika memilih satu program studi, dapat memilih PTN yang berada di provinsi mana pun.
  9. Disarankan tidak lintas minat (tergantung ketentuan PTN yang dituju).