*/?>

Syarat dan Prosedur Pendaftaran Seleksi Mandiri D3 Universitas Negeri Padang

Pendidikan
Reporter : Bernetta, 30 Apr 2021
Sumber gambar : kumparan
Sumber gambar : kumparan

Pada pembukaan tahun ajaran baru 2021/2022, Universitas Negeri Padang membuka registrasi mahasiswa baru Diploma III (D3) di jurusan Informasi Perpustakaan dan Kearsipan, Statistika, Teknologi Penginderaan Jauh, Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Elektronika, Teknik Mesin, Teknik Otomotif, Teknik Pertambangan, Tata Boga, Tata Busana, Akuntansi, Manajemen Perdagangan Manajemen Pajak dan Keperawatan.

Bagi kamu yang berniat mendaftar, yuk simak beberapa informasi mengenai syarat dan prosedur pendaftaran D3-nya!

Syarat

  • Lulusan SMA/MA/SMK/MAK dan sederajat 2019, 2020 atau 2021
  • Untuk program studi Informasi Perpustakaan dan Kearsipan, Teknologi Pengindraan Jauh, Manajemen Perdagangan, Akuntansi, Manajemen Pajak, Tata Boga dan Tata Busana yang diterima adalah lulusan SMA/MA/SMK/MAK semua jurusan
  • Untuk program studi Teknik Sipil, Teknik Pertambangan, Teknik Elektro, Teknik Elektronika Teknik Mesin dan Teknik Otomotif yang diterima adalah lulusan SMA/MA jurusan IPA atau SMAK/MAK jurusan teknologi
  •  Untuk program studi Statistika yang diterima adalah lulusan SMA/MA jurusan IPA
  • Untuk program studi Keperawatan yang diterima adalah lulusan SLTA/Sederajat, SMA/MA semua jurusan dan SMK kesehatan, tinggal badan laki-laki minimal 155 cm dan berat badan 50 kg, sedangkan untuk perempuan minimal 150 cm dengan berat badan 50 kg.

Prosedur Pendaftaran:

  • Mendaftar di http://spmb.unp.ac.id/d3 dengan mengisikan biodata untuk mendapatkan nomor rekening, besaran uang pendaftaran dan User ID dan PIN.
  • Membayar uang sebesar Rp.250.000 di teller bank Nagari atu melalui transfer seluruh ATM
  • Melakukan pengisian data pendaftaran untuk mendapatkan bukti pendaftaran (kartu peserta)