*/?>

Lowongan Magang Untuk Mahasiswa dan Freshgraduate di Toyota Boshoku Indonesia

Pendidikan
Reporter : Bernetta, 27 Aug 2021
Sumber gambar : PT. Toyota Boshoku
Sumber gambar : PT. Toyota Boshoku

Bagi kamu mahasiswa semester 7 atau para fresh graduate yang ingin memperdalam ilmu dalam kegiatan praktis dengan mengikuti program magang, ada satu pilihan menarik yang bisa kamu ambil: Mengikuti program magang PT Toyota Boshoku Indonesia!

Toyota Boshoku Indonesia sendiri adalah salah satu basis produksi utama Toyota Boshoku Group di Asia & Oceania, yang memiliki lebih dari 100 lokasi di 25 negara di seluruh dunia dengan lebih dari 40 ribu karyawan. Produk Toyota Boshoku Indonesia adalah Car Seat. Interior & Eksterior, dan Komponen Unit Mesin.

Pabrik Toyota Boshoku Indonesia Bekasi, berlokasi di Jalan Jawa Blok J-11 Kota Industri Bekasi, Cibitung, Indonesia. Pabrik Part & Interior Mobil 41,753 meter persegi tersebut adalah tempat semua stamping, pengecatan, pembengkokan, pengelasan, pengepakan, Seat Assy, Penjahitan, dan Pengiriman produk Toyota Boshoku dilakukan setiap hari.

Jika kamu tertarik bergabung dalam program magang PT Toyota Boshoku agar melihat persyaratannya di bawah ini:

Program Pemagangan PT Toyota Boshoku

Persyaratan umum

  1. Usia 23- 25 tahun
  2. Pendidikan S.1 Teknik Industri / Teknik Mesin / Teknik Elektro.
  3. Belum Menikah
  4. Sehat jasmani dan rohani
  5. Telah terdaftar di Disnaker sebagai pencari kerja
  6. Sudah di Vaksin Covid-19.
  7. Diutamakan untuk peserta yang belum memiliki pengalaman kerja.

Nah, berbeda dengan banyak kesempatan magang di luar sana yang tak berbayar (unpaid), kesempatan magang oleh PT Toyota Boshoku akan memberikan uang saku per bulan, Makan siang, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan (Jaminan kecelakaan dan kematian), Surat Keterangan Magang, dan Sertifikat Magang (Apabila Kompeten).

Segera daftarkan dirimu sebab pendaftarannya akan segera ditutup. Kamu dapat mengunjungi https://recruitment.tbina.co.id/index/career untuk mendaftar!