*/?>

5 Prospek Pekerjaan Bagi Lulusan DKV

Pendidikan
Reporter : Bernetta, 20 Sep 2019
Sumber gambar: cmfmag.ca
Sumber gambar: cmfmag.ca

Desain Komunikasi Visual (DKV) merupakan cabang ilmu desain yang mempelajari konsep komunikasi dan ungkapan kreatif, teknik dan media dengan memanfaatkan elemen visual ataupun rupa untuk menyampaikan pesan untuk tujuan tertentu.

Berdasarkan definisi di atas, maka dapat disimpulkan jika DKV akan mengajarkan calon mahasiswa untuk membuat, misal iklan, logo branding atau pesan dalam bentuk visual yang merepresentasikan tujuan pesan itu, bentuknya pun persuasif dan tepat sasaran pada konsumernya.

Berikut prospek pekerjaan bagi lulusan DKV yang dilansir dari work.chron.com :

  • Desain Grafis > yaitu menciptakan produk visual dalam bentuk print dan digital, mulai dari koran sampai untuk tujuan promosi. Desain dapat berupa buku, majalah, flyers dan poster atau ilustrasi yang berisi pesan sehingga pesan yang kompleks dapat dipahami oleh konsumer.  
  • Desain Web / App > yaitu menciptakan desain untuk webiste. Di sini komposisi warna, grafis dan teks harus disesuaikan sehingga calon pengakses website dapat dengan mudah  memanfaatkan website tersebut.
  • Periklanan > yaitu menciptakan iklan atau kampanye yang membuat brand produk dikenal khayalak. Bekerja di bidang desain logo dan ikon yang muncul pada produk atau di media cetak seperti majalah dan pop-up di website.
  • Art / Design Director > yaitu menciptakan sendiri agensi yang bergerak di bidang desain, entah grafis atau desain webiste lalu menjualnya pada perusahaan yang membutuhkan branding.
  • Fotografer > yaitu menciptakan foto yang menyiratkan pesan tertentu terhadap suatu peristiwa karena melalui satu foto dapat menceritakan suatu peristiwa utuh. Pencarian angle yang tepat saat mengambil gambar sangatlah penting

Di luar 5 prospek pekerjaan di atas, lulusan KV jua bisa bekerja di bidang-bidang yang mengutamakan visual, misalnya pembuatan video atau film, animasi dan sebagainya. Kuncinya adalah bagaimana visual menjadi alat transfer pesan yang efektif dan mudah dipahami audiensnya.