*/?>

Beasiswa Banyuwangi Cerdas

Pemkab Banyuwangi

Beasiswa Banyuwangi Cerdas

Pemerintah Banyuwangi kembali membuka pendaftaran beasiswa cerdas, beasiswa penuh dari Pemkab Banyuwangi untuk mahasiswa Srata-1 atau S1 yang berasal dari keluarga kurang mampu. Beasiswa ini dikhususkan untuk mahasiswa di universitas tertentu, yaitu: Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta, Universitas Terbuka (UT) Jember Kampus Ponpes Mabadiul Ihsan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Jember, dan Universitas Jember. (Deadline pendaftaran: 10 April 2021)

Syarat:

  1. Berasal dari Banyuwangi
  2. Merupakan mahasiswa aktif dari salah satu universitas tujuan program beasiswa
  3. Memiliki IPK minimal 3.0

Persyaratan Dokumen:

  1. Surat permohonan (proposal) kepada bupati Banyuwangi dan ditandatangani pemohon beasiswa
  2. Surat keterangan tidak mampu dari kepala desa atau kelurahan
  3. Salinan bukti kartu penduduk Banyuwangi
  4. Salinan KK
  5. Salinan KTM
  6. Rencana Anggaran Biaya (RAB) selama 1 tahun atau 2 semester yang ditandatangani pemohon dan diketahui oleh perguruan tinggi (stempel basah)
  7. Surat aktif kuliah dari universitas
  8. KHS selama 2 semester yang dilegalisir
  9. Mencantumkan nomor Hp yang dapat dihubungi
  10. Foto rumah, kamar mandi, dan lantai rumah
  11. Salinan PBB (Pajak Bumi dan Bangunan) dan keterangan rekening listrik
  12. Salinan slip gaji orang tua

Untuk mendaftar, dapat klik > PENDAFTARAN

Beasiswa Lainnya


Aplikasi terbuka untuk Deloitte-One Young World Climate Change Scholarship 2022. Sebagai mitra lama One Young World, Deloitte dengan bangga mendukung…


University of Amsterdam saat ini mengundang mahasiswa internasional di luar negara EU/EEA untuk mengajukan Amsterdam Merit Scholarship (AMS) – beasiswa…


Beasiswa master INI terbuka bagi pelajar internasional, kecuali warganegara Kawasan Ekonomi Eropa (EEA). Setiap tahun sekitar 37 beasiswa akan diberikan bagi…


Peluang beasiswa di Nanyang Technological University (NTU) ini sedang dibuka. Beasiswa ini merupakan beasiswa S3 riset untuk gelar PhD di NTU. Persyaratan: …

Kontak
Website
http://pendidikan.banyuwangikab.go.id/
Penyedia Beasiswa
Pemkab Banyuwangi
Email
bidikmisi@kemdikbud.go.id
Telepon
08121610808

Berita Terkini