*/?>

Kaist International Scholarship 2021

KAIST

KAIST International Scholarship 2021

Cakupan:

  1. Tanggungan penuh biaya perkuliahan selama masa studi S1 di KAIST (8 semester) dengan catatan tetap mempertahankan hasil prestasi
  2. Tunjangan hidup sebesar 350000 KRW per bulan
  3. Asuransi kesehatan nasional

Syarat:

  1. Merupakan pelamar internasional dan tidak memiliki kewarganegaraan ganda dengan Korea Selatan.
  2. Orangtua pelamar bukan merupakan warganegara Korea Selatan.
  3. Telah lulus SMA/SMK/Sederajat Tahun 2020 dan tahun-tahun sebelumnya
  4. Memenuhi persyaratan bahasa Inggris dengan skor yang direkomendasikan untuk TOEFL iBT min. 83 / TOEFL PBT min. 63 (baru) / TOEFL CBT min. 220 / IELTS min. 6,5 / TOEIC Listening & Reading min. 720 / TEPS min. 326 (baru). Bagi yang menggunakan bahasa Inggris saat proses belajar di SMA/Sederajat (pemberian materi dan buku pelajaran seluruhnya dalam bahasa Inggris), maka tidak perlu melampirkan sertifikat kemampuan bahasa Inggris.

Berkas:

  1. Formulir pendaftaran online.
  2. 1 Surat Rekomendasi yang diisi oleh 1 guru wali kelas/pembimbing akademik/guru Matematika/Sains yang disubmit sendiri oleh pemberi rekomendasi secara online. Surat Rekomendasi ditulis dalam bahasa Inggris atau Korea. Masukkan alamat email pemberi rekomendasi pada saat mengisi formulir pendaftaran secara online, sehingga pihak KAIST bisa menginformasikan cara mengirimkan Surat Rekomendasi pada platform online.
  3. Profil SMA/SMK/Sederajat yang diterbitkan oleh sekolah asal atau dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Profil yang disubmit bisa berupa website resmi sekolah atau informasi relevan yang bisa membuat pihak panitia lebih mengenal sekolah asal peserta (maksimal 5 halaman).
  4. Scan Transkrip Nilai SMA/SMK/Sederajat.
  5. Hasil tes bahasa Inggris dengan skor yang direkomendasikan yaitu: TOEFL iBT min. 83 / TOEFL PBT min. 63 (baru) / TOEFL CBT min. 220 / IELTS min. 6,5 / TOEIC Listening & Reading min. 720 / TEPS min. 326 (baru). Hasil tes Bahasa Inggris harus diambil dalam waktu dua tahun terakhir. Kode institusi KAIST untuk hasil skor TOEFL: 0195.
  6. Hasil Ujian kelulusan SMA Sederajat / SAT 1 / SAT 2 / AP/ IB / GCE A-Level / ACT / hasil ujian masuk universitas / sertifikat olimpiade internasional (tidak wajib). Bagi yang melampirkan hasil ujian kelulusan SMA/Sederajat (Ujian Nasional/Ujian Sekolah), jelaskan mengenai prosedur, tingkat persaingan, dan hasil dari ujian tersebut dalam 1 halaman A4.
  7. Salinan KTP (Kartu Tanda Penduduk) atau Paspor (pilih salah satu).
  8. Statement of Financial Resources yang terdapat di formulir pendaftaran online. Pilih KAIST Scholarship.
  9. Sertifikat penghargaan atau prestasi maksimal 5 (tidak wajib).

Mendaftar dapat dihttps://apply.kaist.ac.kr/InterApply/InterApply/Login dengan membayar 80.000 KRW > Batas Daftar 28 Mei 2021

Beasiswa Lainnya


Aplikasi terbuka untuk Deloitte-One Young World Climate Change Scholarship 2022. Sebagai mitra lama One Young World, Deloitte dengan bangga mendukung…


University of Amsterdam saat ini mengundang mahasiswa internasional di luar negara EU/EEA untuk mengajukan Amsterdam Merit Scholarship (AMS) – beasiswa…


Beasiswa master INI terbuka bagi pelajar internasional, kecuali warganegara Kawasan Ekonomi Eropa (EEA). Setiap tahun sekitar 37 beasiswa akan diberikan bagi…


Peluang beasiswa di Nanyang Technological University (NTU) ini sedang dibuka. Beasiswa ini merupakan beasiswa S3 riset untuk gelar PhD di NTU. Persyaratan: …

Kontak
Website
https://admission.kaist.ac.kr
Penyedia Beasiswa
KAIST
Email
creative.adm@kaist.ac.kr
Telepon
-

Berita Terkini